Penerimaan Mahasiswa Baru Program Pendidikan Dokter Spesialis SP-1 Orthopaedi dan Traumatologi Tahun 2022

`

Program Studi Spesialis Orthopaedi dan Traumatologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana kembali membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk semester Ganjil Tahun Akademik 2022/2023. 

Pada penerimaan mahasiswa baru periode ini terbagi menjadi beberapa uraian kegiatan mulai dari pendaftaran online pada tanggal 15 Februari – 15 Maret 2022. Dilanjutkan dengan pengumuman hasil seleksi administrasi pada 18 Maret 2022. Dilanjutkan dengan Tes Kesehatan yang dilakukan pada 21 - 25 Maret 2022. Dilanjutkan dengan pelaksanaan Tes Bahasa Inggris dan TPA pada 2-3 April serta Tes Kompetensi Dasar dan Wawancara yang diatur penjadwalannya oleh masing-masing Program Studi. Para peserta hanya bisa melanjutkan ke tahap tes apabila dinyatakan lulus tes Kesehatan.

Persyaratan pendaftaran tersebut dimulai dari mendaftar dengan mengisi biodata pada website ubk.unud.ac.id, dilanjutkan dengan pembayaran biaya pendaftaran, sudah melakukan vaksinasi Covid-19 minimal 2 dosis, wajib menyertakan hasil Swab Antigen H-2 atau hasil PCR H-7 sebelum pelaksanaan UTBK. Serta tidak menderita TB paru aktif, tidak buta warna dan bukan pengguna narkoba.

 

Pada ujian periode sebelumnya yaitu bulan Agustus tahun 2021 Universitas Udayana telah menyelenggarakan Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Dalam penerimaan tersebut Universitas Udayana menerima peserta didik spesialis. Dalam rangkaian ujian seleksi penerimaan mahasiswa baru Program Studi Spesialis Orthopaedi dan Traumatologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Calon peserta akan mengawali dengan mendaftar secara daring (online) ke website Universitas Udayana, dengan mengupload semua berkas persyaratannya. Setelah terdaftar selanjutnya akan dilakukan verifikasi berkas. Tahap pertama dari seleksi adalah seleksi administrasi, dimana pada seleksi pertama ini dilakukan pihak Akademik Universitas dalam perihal kelengkapan dan keaslian data yang di upload oleh masing-masing peserta. Setelah melalui seleksi administrasi, dilanjutkan ke tahapan selanjutnya, yakni Tes Potensi Akademik dan Bahasa Inggris yang diadakan oleh Bidang Akademik Universitas Udayana secara berbasis komputer. Khusus untuk calon peserta yang memilih Program Pendidikan Dokter Spesialis-1, dilakukan tes Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI) yang bertujuan untuk mengetahui kepribadian dari calon peserta pendidikan spesialis. 

            Dalam seleksi Program Studi Dokter Spesialis, akan dilakukan Tes Kemampuan Dasar dan Wawancara oleh pihak Departemen secara internal. Tes Kemampuan Dasar meliputi ujian pilihan ganda dan isian (essay). Program Studi Orthopaedi dan Traumatologi dengan Dr. dr. IGN Wien Aryana, Sp.OT (K) selaku koordinator memberi ujian pilihan ganda sejumlah 50 soal dengan waktu 50 menit dan 5 soal isian dengan alokasi waktu 5 menit per soal

Setiap peserta mengikuti ujian dengan baik dan rapi serta diwajibkan menggunakan masker dan pelindung wajah dalam pelaksanaannya yang tentu sebelumnya dengan syarat hasil Swab-PCR SARS-CoV-2 negatif. Ujian Tes Kompetensi Dasar di Program Studi Orthopaedi dan Traumatologi dilaksanakan pada hari Jumat, 29 Oktober 2021. Dan Tes Wawancara dilaksanakan pada hari Senin, 1 November 2021. 

            Dalam ujian TKD peserta masuk ke dalam satu ruangan, dengan memakai pelindung sesuai dengan protokol COVID-19. Pengawasan dilakukan secara ketat untuk mengurangi risiko kecurangan yang dilakukan para peserta ujian. Ujian dilanjutkan dengan ujian wawancara, dimana peserta ujian akan menjalani ujian wawancara dengan tiga orang staf pengajar di bidang Orthopaedi dan Traumatologi. Ujian Wawancara berlangsung selama 30 menit dengan berbagai macam pertanyaan serta tes psikomotor dalam melakukan teknik pembedahan minor dengan alat peraga / manekin.